Kamis, 27 September 2012

KAPURUNG ( Traditional Food From Luwu Land )


Bagi masyarakat Luwu kapurung adalah makanan khas tradisional dan sudah menjadi tradisi turun temurun sebagai hidangan yang wajib dihidangkan, Cita rasa asem pedasnya yang nikmat menjadikan kapurung sebagai sajian primadona. Tidak hanya masyarakat Luwu tapi masyarakat di berbagai daerah di Sulawesi Selatan dan daerah lainnya juga menggemari makanan ini.

Bahan dasar kapurung tentunya adalah Tabaro (sagu) ditambah dengan aneka jenis sayuran dan ikan atau daging ayam. Untuk membuatnya tambahkan garam (sesuai selera) ke adonan sagu dan dicampur dengan air panas, diamkan sebentar kemudian di aduk hingga adonan sagu mengental. Kemudian adonan sagu yang mengental dibentuk menjadi bulatan kecil menggunakan sumpit/lidi ( Baca: Ma'dui ). Untuk hidangan kuahnya sendiri segala jenis sayuran dan ikan/daging dipotong-potong kecil kemudian di masak dalam wadah hingga mendidih kemudian campurkan ke adonan sagu yang telah dibentuk bulat tadi dan aduk hingga campuran merata. Kapurung pun siap dihidangkan.

Selamat Menikmati...